Alexander Graham Bell
![]() |
| Alexander Graham Bell |
Penemu telepon, lahir pada
1847 di Edinburg, Skotlandia. Ayahnya adalah seorang
guru yang mengajar siswa tunarungu dan tunawicara di London. Bell
juga mengikuti jejak ayahnya dengan membantu mengajat kaum tunarungu. Pada 1971
keluarga bell pindah ke Boston, Massachusetts, Amerika.
Di sana Bell kembali membuka sekolah khusus anak tunarungu. Pada 1973 Bell
menjadi profesor di Unversitas Boston.
Pada suatu ketika Bell
mempunyai gagasan untuk membuat sistem pengiriman suara melalui telegraf.
Pada 1875 dia mulai melakukan serangkaian percobaan untuk menciptakan telepon.
Dalam usahanya, dia dibantu oleh seorang ahli listrik bernama Thomas A. Watson.
Pada 10 maret 1876, Bell berhasil menciptakan pesawat telepon yang pertama.
Kata-kata yang pertama kali diucapkan adalah “ Tuan Watson, datanglah. Saya
ingin bertemu dengan anda. “ ini adalah pembicaraan melalui telepon yang
pertama kali di dunia. Pada saat itu Bell masih berusia 29 tahun.
Pada tahun itu juga Bell
mematenkan penemuannya. Setelah itu, dia mendemonstrasikan dan mempertontonkan
temuannya di acara pameran seratus tahun kota Philadelphia.
Penemuan ini disambut hangat oleh masyarakat dan Bell mendapat penghargaan atas
karyanya. Namun, perusahaan telegraf paling besar saat itu, The Western Union Telegraph Company,
uang pada awalnya menawarkan 100 ribu dolar untuk penemuan Bell, kemudian
membatalkan kontraknya. Keputusan ini kelak akan disesali perusahaan ini
selama-lamanya karena kemudian terbukti bahwa telepon berhasil menyingkirkan
penggunaan telegraf. Gagal dalam transaksi bisnis tidak membuat Bell menyerah.
Pada Juli 1877, Bell dan kawan-kawan kemudian mendirikan
perusahaan Bell Telephone System, yang
kelak akan berubah nama menjadi American Telephone and Telegraph Company ( AT&T ).
Saat ini perusahaan AT&T masih
tetap bertahan, bahkan menjadi salah satu perusahhaan yang terbesar di dunia.
Pada maret 1879, Bell dan
istrinya mempunyai 15% saham di perusahaan itu. Namun, rupanya merekan
meremehkan potensi dan keuntungan yang bisa diraup dari hasil temuannya itu.
Pada Oktober 1879, mereka menjual sebagian saham mereka dengan harga 250 dolar
per saham. Ini adalah harga yang sangat tinggi pada waktu itu. Namun, ternyata
kesuksesan telepon benar-benar fantastis dan tidak terbayangkan. Pada November
1879 atau satu bulan sesudahnya, harga saham melesat dan melambung tinggi
menjadi 1000 dolar per lembarnya, alias empat kali lipat. Mereka juga menjual
sisa sahamnya lagi pada 1881. mereka mundur dari bisnis pada 1883 dengan
keuntungan sebesar satu juta dolar untuk menikmati masa pensiunnya. Ini adalah
jumlah yang sangat besar, tidak saja pada waktu itu namun juga pada masa
sekarang. Penemuan telepon oleh bell telah menjadikannya seorang kaya-raya.
Meski pensiun, namun Bell
masih gemar melakukan berbagai percobaan. Sejak tahun 1882, bell sudah tercatat
sebagai warga negara Amerika. Dia menikah dengan gadis mantan siswa tunangannya
dan memiliki empat anak. Pada 1898, Bell menjadi ketua National Geographic Society serta
menerbitkan majalah National Geografic yang
terkenal sampai sekarang. Bell meninggal pada tahun 1922, dalam usia 75 tahun.
Saat ini telepon sudah
menjadi sebuah kebutuhan dan digunakan secara luas dalam kehidupan sehari-hari
di seluruh dunia. Meski saat ini komunikasi lebih didominasi oleh telepon
selular, namun penggunaan telepon kabel juga tetap tidak kalah pentingnya. Lagi
pula telepon selular juga tidak akan muncul jika tidak diilhami dari adanya
telepon kabel. Bagaimanapun penemuan telepon tetaplah sebuah penemuan yang
penting bagi masyarakat modern. Dengan demikian, terbukti bahwa Alexander Graham Bell adalah
penemu yang penting dalam sejarah dunia.
![]() |
| Bell menggunakan telepon temuannya. |


Leave a Reply